Jumat, 29 Juli 2016

Resep Rahasia Kue Kering Nastar Lembut dan Renyah


Kue kering nastar merupakan salah satu kue kering yang menjadi favorit banyak orang di Indonesia. Hal ini dikarenakan kue ini mempunyai rasa manis yang khas dari selai nanas yang digunakan. Selain enak, kue nastar ini juga sangat mudah untuk dibuat di rumah. Adapun bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kue nastar ini juga sangat mudah untuk didapatkan. Dengan demikian Anda bisa membuat kue nastar kapan saja untuk dijual ataupun dijadikan sebagai camilan bersama dengan keluarga.

Berikut Ini Beberapa Resep Enak Kue Kering Nastar

Resep Kue Kering Nastar Terigu Protein sedang

Kue nastar yang paling mudah untuk dibuat adalah dengan menggunakan tepung terigu berprotein sedang. Bahan yang diperlukan untuk membuat kue nastar ini yaitu tepung terigu berprotein sedang, telur, mentega, vanili, dan gula. Pembuatan kue nastar dengan tepung terigu protein sedang ini cukup cepat dengan menggunakan mixer untuk mengaduknya. Setelah adonan sudah jadi dan bisa dicetak maka adonan dicetak diatas loyang kemudian panggang selama 20 menit sampai matang.

Resep Kue Kering Nastar Butter Margarin dan Mentega

Jika Anda ingin resep kue nastar yang enak, maka buatlah kue nastar dengan campuran butter margarin dan mentega. Perbandingan margarin dan mentega yang digunakan adalah 125 gram untuk margarin dan 125 gram untuk mentega. Selain itu, bahan lainnya yang diperlukan dalam pembuatan kue nastar ini adalah tepung terigu, telur, vanili, dan gula halus. Setelah menjadi adonan maka kue nastar dipanggang selama 20 menit saja.

Resep Kue Kering Nastar Dengan 2 Telur

Salah satu kue nastar yang mudah untuk dibuat dan mempunyai rasa yang enak adalah kue nastar yang terbuat dari 2 butir telur. Telur yang digunakan hanyalah kuning telurnya saja. Selain 2 kuning telur, bahan lainnya yang dibutuhkan untuk membuat kue nastar ini adalah tepung terigu, vanili, mentega, gula, dan selai nanas sebagai isi. Agar rasanya enak dan tidak keras, maka kue nastar cukup dipanggang selama 20 sampai 30 menit saja.

Resep Kue Kering Nastar Gula Halus

Dalam pembuatan kue nastar gula halus ini gula pasir yang biasa digunakan untuk adonan kue nastar diganti dengan gula halus. Jumlah gula halus yang digunakan untuk membuat kue nastar ini yaitu 1 gelas belimbing atau sekitar 125 gram. Dengan menggunakan gula halus, tekstur kue nastar akan menjadi lebih lembut dan renyah. Selain itu, rasa manis dari kue juga tidak terlalu berlebihan.

Resep Kue Kering Nastar Keju

Resep kue nastar lainnya yang mempunyai cita rasa yang enak yaitu kue nastar keju yang dibuat dengan campuran keju dalam adonannya. Bahan yang diperlukan untuk membuat kue nastar ini yaitu tepung terigu, telur, mentega, vanili, dan keju parut atau keju edam. Selain tercampur dalam adonan, keju juga bisa dijadikan sebagai bahan taburan diatas kue nastar.

Resep Kue Kering Nastar Selai Nanas Asli

Resep kue nastar yang lainnya yaitu kue nastar dengan selai nanas asli. Selain nanas merupakan bahan utama dalam pembuatan kue nastar. Untuk mendapatkan cita rasa yang enak pada kue, maka buatlah resep kue nastar dengan menggunakan selai nanas asli. Pembuatan selai nanas asli ini dilakukan secara tradisional dengan bahan utama nanas dan gula pasir.
Bahan-bahan untuk membuat kue kering nastar ini memang sangat mudah didapatkan. Namun tidak semua toko menyediakan bahan berkualitas bagus dan sesuai dengan takaran pembuatan. Nah, bagi Anda yang ingin membuat kue nastar yang enak dengan bahan yang berkualitas tinggi bisa memesannya di resepputrisalju.com. Disini Anda bisa mendapatkan satu set bahan kue nastar yang berkualitas bagus. Selain itu, jika Anda ingin kue nastar yang sudah jadi dengan rasa yang enak bisa langsung membelinya disini.

resep Kue kering nastar dibuat dengan bahan utama tepung, gula, telur, selai nanas, bahan taburan, dan butter. Bahan yang digunakan harus berkualitas tinggi agar hasilnya enak.